Tinalapu, Pulau
dengan Perairan yang Sangat Indah
Anda pernah berlibur
ke sulawesi? Ya, sebagian dari kita pasti sudah tidak asing lagi dengan Bunaken... namun tahukah anda bahwa tak hanya
Bunaken saja pulau dengan perairan jernih di Sulawesi. Di Sulawesi ada Pulau
Tinalapu, yang perairannya sangat jernih
dan bening sekali... sampai-sampai kita bisa berkaca.Selain terkenal
dengan perairannya yang sangat bersih dan indah pulau ini juga sangat terkenal
oleh seafood yang sangat menggugah selera anda.
Pulau Tinalapu ini
adalah pulau yang tidak berpenghuni. Kalau kita lihat dari kejauhan hanya
gundukan kecil pasir putih dengan satu batang pohon mencuat. Semakin dekat kita
menuju ke pulau ini maka semakin terlihat jelas bahwa pulau ini
sangat-sangatlah kecil dan gersang. Seperti teronggok sendiri di atas lautan.
Namun airnya sangat jernih dan pasir putihnya pun sangat bersih dan halus.
Pulau ini berada di
Teluk Tomini, dekat dengan Kawasan Taman Nasional Kepulauan Togean, Sulawesi.
Pulau ini belum banyak dikenal oleh orang-orang bahkan para pencinta travel. Itulah
yang membuat pulau ini masih sangat bersih dan indah panoramanya. Karena masih
belum dijamah banyak orang.
Pulau ini tidak
memiliki banyak hewan darat dan vegetasi yang terdapat disini pun sangat
sedikit sekali. Kita hanya bisa melihat dua pohon sejenis cemara dan semak
belukar yang tumbuh disana.
Anda yang suka snorkeling,
anda tidak akan kecewa datang ke pulau ini. Pemandangan bawah lautnya sungguh
indah. Sayang sekali kalau anda lewatkan. Anda bisa melihat ikan-ikan tropis
berkeliaran kesana kemari. Corak dan warna ikan-ikannya selalu berbeda satu
sama lain. Kombinasi warnanya sungguh mengagumkan dan membuat kita terpesona,
mulai dari warna putih, biru tua, biru neon, kuning, hitam, merah, oranye
sampai warna hijau silver dan ungu. Benar-benar memanjakan mata anda. Kualitas air
lautnya pun membuat terumbu karang yang berukuran besar dapat tumbuh dengan
baik disini.
Menuju ke pulau Tinalapu, anda bisa berangkat dari Luwuk menuju ke Pagimana, sebuah kecamatan di kabupaten Banggai. Disini terdapat pelabuhan dan sangat terkenal dengan kuliner seafoodnya.
Menuju ke pulau Tinalapu, anda bisa berangkat dari Luwuk menuju ke Pagimana, sebuah kecamatan di kabupaten Banggai. Disini terdapat pelabuhan dan sangat terkenal dengan kuliner seafoodnya.
Dari Luwuk anda
memerlukan waktu sekitar 3 jam-an jalan darat menuju ke Pagimana. Sesampai di
Pagimana anda juga bisa menjumpai penginapan-penginapan sederhana disana. Jadi anda
bisa beristirahat sejenak disana sebelum anda berperahu menuju ke pulau
Tinalapu.
Tapi jangan lupa untuk
wisata kuliner dulu di Pagimana sebelum anda berperahu menuju ke pulau
Tinalapu. Wisata kuliner disini sangat terkenal. Menu-menu seafoodnya sangat
memanjakan lidah anda. Menu-menu spesial di restoran disana adalah lobster dan
kepiting kenari.
Selamat berlibur!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar